Perawatan Payudara Secara Tradisional

alah satu jenis perawatan untuk payudara ini adalah dengan
menggunakan masker payudara. Masker ini terdiri atas masker hijau
dan masker putih. Masker hijau dan masker putih digunakan setiap
seminggu sekali karena bermanfaat untuk mengencangkan dan
mencegah keriput pada payudara, serta memperindah bentuk
payudara. Masker hijau mengandung andong  (Cordyline fructicosae
folium),  pinang (Amylum oryzae) dan pati beras, sedangkan masker
putih mengandung  talk dan  kaolin, putih telur  dan  lain-lain. Cara
penggunaan masker hijau dan masker putih yaitu payudara
dibersihkan dengan air hangat, puting ditutup dengan kapas basah,
campuran masker hijau dengan air mawar diulaskan secara  merata
pada   payudara,   biarkan   setengah  kering  lalu  oleskan  di  atasnya
campuran masker putih dan air mawar, biarkan mengering 10  - 15
menit. Kemudian payudara dibilas dengan air hangat hingga bersih,
lalu kompres dengan es dan tepuk-tepuk dengan kapas yang dibasahi
penyegar, kemudian meminum jamu .
Massage  payudara baik dilakukan pada malam hari atau      
sebelum tidur. Sebelum melakukan  massage payudara, kedua            
payudara dibersihkan air hangat kuku dengan menggunakan waslap,
lalu minyak esensial khusus dioleskan untuk payudara, yaitu minyak
atsiri kencang payudara yang mengandung minyak bulus, ekstrak
bunga melati dan minyak zaitun,  massage payudara dengan  atsiri
dapat membuat  kencang payudara. Manfaat dari minyak esensial ini
adalah memperlancar peredaran darah di sekitar payudara dan
mencegah keriput pada payudara.  

Redaksi Salon Indonesiablogspot

Tertarik Produk Anda di Publikasi

Hubungi:
Redaksi Salon Indonesia

Powered By Blogger

Link Seputar Dunia Salon dari Indonesia

Salon
Make up Artist Indonesia
Produk
Kosmetik
SPA
Majalah
dll

Salon Indoneisa

Salon Indoneisa

Produk- Produk Salon

Travel Promo